OVO PayLater bikin belanja jadi lebih mudah karena kamu bisa belanja sekarang, dan bayar di bulan depan, atau bahkan pilih cicilan sesuai dengan kebutuhanmu.
Bayar tagihan OVO PayLater tepat waktu itu penting banget biar kamu terhindar dari bunga atau denda. Selain itu, bayar tagihan tepat waktu juga memastikan akun kamu tetap aktif.
Mau coba pakai OVO PayLater? Daftar dan mengaktifkannya gampang banget, kok! Jangan lupa cek juga syarat, ketentuan, dan cara bayar tagihan OVO PayLater biar semuanya jadi lebih praktis.
BACA JUGA: Langkah Mudah Top Up OVO Lewat Aplikasi GoPay
Syarat dan Ketentuan Menggunakan OVO PayLater
Mau belanja pakai OVO PayLater? Sebelum mulai, pastikan kamu memenuhi syarat dan ketentuan berikut ini, ya!
- Akun OVO Premier
Kamu wajib punya akun OVO Premier dulu. Kalau belum, gampang kok! Tinggal upgrade akun OVO kamu dengan unggah KTP dan isi data diri lengkap. - Riwayat Transaksi OVO
Punya track record transaksi yang oke di OVO bikin peluang kamu lebih besar untuk dapat akses ke OVO PayLater. - Limit Kredit
Limit kredit yang kamu dapat ditentukan berdasarkan penilaian kelayakan kredit dari OVO dan mitra mereka. Jadi, pastikan data dan riwayat transaksi kamu udah optimal, ya!
Nah, itu dia syarat dan ketentuan yang perlu kamu penuhi buat daftar OVO PayLater. Dengan memenuhi semua persyaratan ini, kamu bisa nikmati kemudahan belanja tanpa ribet dan fleksibilitas bayar yang bikin semuanya jadi lebih praktis.
Cara Daftar dan Aktivasi OVO PayLater
Mau tahu cara daftar dan aktivasi OVO PayLater? Gampang banget, ikuti langkah-langkah berikut ini dan kamu udah siap belanja tanpa ribet!
- Buka aplikasi OVO di HP kamu.
- Pilih menu Aktivasi OVO PayLater, lalu klik Aktifkan Sekarang.
- Masukkan kode verifikasi yang dikirim ke nomor handphone kamu yang sudah terdaftar.
- Upload foto selfie sambil memegang KTP dengan jelas.
- Isi data diri kamu lengkap sesuai KTP.
- Baca syarat dan ketentuan, lalu centang persetujuannya.
- Proses pendaftaran selesai. Kamu tinggal tunggu maksimal 1x24 jam sampai akun OVO PayLater kamu aktif dan siap digunakan!
OVO PayLater bisa dipakai di berbagai merchant yang bekerja sama dengan OVO, mulai dari supermarket seperti Hypermart, Diamond, Watsons, Shell, dan bahkan Traveloka. Gak cuma itu, kamu juga bisa pakai OVO PayLater buat belanja di Tokopedia!
Sekarang, kamu gak perlu ribet lagi kalau mau bayar tagihan OVO PayLater. Dengan aplikasi GoPay, kamu bisa langsung bayar melalui virtual account. Praktis banget, kan?
Cara Bayar Tagihan OVO PayLater via Aplikasi GoPay
Cara bayar tagihan OVO Paylater berikut ini sat set banget, lho! Simak langkah-langkah berikut:
- Buka aplikasi Tokopedia di ponsel kamu, terus masuk ke menu Akun.
- Pilih Tokopedia Pay.
- Klik OVO PayLater, nanti bakal muncul jumlah tagihan yang harus kamu bayar.
- Pilih Bayar Tagihan untuk lihat detail pembayaran.
- Isi jumlah pembayaran sesuai tagihan, pilih metode pembayaran Transfer Bank, lalu klik Bayar Sekarang.
- Kamu bakal dapet nomor virtual account yang bisa langsung dipakai buat transfer.
Kalau nomor virtual account-nya udah kamu salin, sekarang lanjut ke langkah berikut:
- Buka aplikasi GoPay di ponsel kamu.
- Pilih menu Transfer di dashboard Kirim & Terima.
- Tekan opsi Banks, lalu pilih bank yang kamu gunakan di Tokopedia.
- Klik Transfer ke tujuan baru, kemudian masukkan nomor virtual account yang tadi kamu salin.
- Pilih metode pembayaran dengan saldo GoPay, lalu tekan Transfer.
- Yay, transaksi berhasil! Bukti transaksi udah otomatis tersimpan di aplikasi GoPay!
BACA JUGA: Cara Bayar Tagihan Shopee PayLater Tepat Waktu Tanpa Ribet!
Gampang banget kan cara bayar tagihan OVO PayLater di aplikasi GoPay? Selain buat urusan bayar tagihan, GoPay juga serba bisa, lho! Mau bayar listrik, pulsa, atau belanja online, semua tersedia di e-wallet yang satu ini!
Eits, gak cuma itu! GoPay juga punya fitur GoPay Later yang gak kalah praktis. Bisa belanja sekarang dan bayar nanti, cocok banget buat kamu yang butuh solusi cepat. GoPay selalu siap kapan pun kamu butuh!
Jadi, tunggu apa lagi? Yuk, cobain bayar tagihan OVO PayLater pakai GoPay biar hidup kamu makin mudah!