Beauty Lovers, pasti kamu tau Sociolla dong? Beauty store ini gak cuma punya toko offline aja, lho! Tapi ada toko online-nya yang juga populer. Sama kayak offline store-nya, produk yang dijual di online store juga banyak, mulai dari skincare, hair care, hingga parfum.
Sociolla bikin belanja beauty product jadi gak ribet lagi. Cukup beli di aplikasi atau website Sociolla, udah deh! Penasaran gimana caranya? Cek cara belanja di Sociolla yang mudah dan lengkap di bawah ini, ya!
BACA JUGA: Cara Belanja di Shopee, Mulai dari Pilih Produk hingga Checkout dengan Mudah!
Cara Belanja di Sociolla Lewat Website
Belanja beauty product di website Sociolla bikin semuanya jadi lebih praktis! Ikuti cara mudahnya di bawah:
- Buka website Sociolla di https://www.sociolla.com/ lalu login.
- Pilih produk yang kamu butuhkan lalu klik Buy Now atau Add To Bag.
- Cek produk dalam shopping bag kemudian klik Checkout.
- Isi alamat kirim dan klik Proceed to Payment.
- Pilih metode pembayaran dan klik Place Order. Lalu, bayar belanjaan beauty product kamu.
- Pembayaran berhasil! Tunggu kedatangan beauty product kesayanganmu ya!
Cara Belanja di Sociolla Lewat Aplikasi
Gak cuma lewat website, kamu bisa belanja beauty product lewat aplikasi SOCO by Sociolla. Cek cara mudahnya di bawah:
- Buka aplikasi SOCO by Sociolla dan login.
- Klik produk yang kamu pengen, lalu klik Buy Now atau Add to Bag.
- Di tampilan My Shopping Bag, klik Checkout.
- Pilih metode pengiriman lalu klik Select.
- Pilih metode pembayaran dan klik Place Order. Lalu selesaikan pembayaranmu.
- Yay! Tinggal tunggu beauty product kamu datang, deh!
Kamu bisa belanja beauty product di Sociolla pakai GoPay, lho! Pastikan dulu saldo GoPay kamu cukup atau gak sebelum bayar. Kalau kurang, cek cara top up saldo GoPay di bawah ya!
Cara Top Up Saldo GoPay
Biar aman dan gak ribet, belanja segala kebutuhan kecantikan kamu pakai GoPay! Cek cara praktis top up saldo GoPay di bawah ini:
- Masuk ke aplikasi GoPay dan klik + Top up.
- Pilih metode Virtual Account serta bank yang kamu mau.
- Masukkan nominal saldo yang kamu inginkan lalu klik Review transfer.
- Salin nomor Virtual Account yang tertera dan buka aplikasi mobile banking yang kamu pilih.
- Pilih opsi pembayaran atau Virtual Account dan paste nomor sebelumnya.
- Isi nomor PIN bank dan saldo GoPay nambah! Bisa belanja lebih banyak beauty product, deh!
BACA JUGA: Cara Mudah Dapat GRATIS Top Up GoPay hingga 5x
Cara belanja di Sociolla jadi makin praktis kan? Gak perlu ribet antre di offline store, cukup beli dan bayar lewat aplikasi atau website, beauty product kesayangan udah kebeli! Apalagi kalau bayar pakai GoPay di mana aja, belanja jadi makin aman dan cepat.
Belanja pakai GoPay jadi gak perlu khawatir lagi soal keamanan transaksi, ditambah proses bayarnya juga praktis. Yuk, top up GoPay via Virtual Account sekarang biar kamu bisa cobain belanja di Sociolla lewat website dan aplikasinya sekarang!