Shopee bikin belanja jadi lebih menyenangkan! Selain checkout barang kebutuhan, kamu juga bisa top up pulsa dengan praktis.
Mau tau caranya? Hanya dengan beberapa klik, pulsamu langsung terisi tanpa harus keluar rumah. Simak cara beli pulsa di Shopee dan ikuti langkahnya, ya!
BACA JUGA: Cara Beli Pulsa Online, dari Telkomsel, XL, Indosat, hingga Smartfren
Cara Beli Pulsa di Aplikasi Shopee
Cukup menggunakan smartphone-mu, aplikasi Shopee dan koneksi internet, kamu bisa beli pulsa dengan mudah! Yuk, ikuti cara beli pulsa di Shopee berikut:
- Buka aplikasi Shopee.
- Pilih menu Pulsa, Tagihan, & Tiket.
- Klik menu Pulsa.
- Input nomor telepon dan nominal pulsa, lalu klik Lanjutkan.
- Pilih cara pembayaran yang kamu inginkan, lalu klik Bayar Sekarang.
- Tunggu pengisian pulsa selesai, lalu terima SMS dari provider sebagai konfirmasi.
Kamu bisa lihat bukti transaksi di tab pesanan yang berada di pojok kanan atas menu utama Pulsa, Tagihan, dan Hiburan.
Gak punya aplikasinya? Gak usah khawatir! Ada cara praktis lainnya untuk mengisi pulsa melalui web browser.
Cara Beli Pulsa di Website Shopee
Cukup kunjungi situsnya dan isi pulsa dengan mudah! Berikut langkah-langkahnya:
- Buka website Shopee.co.id.
- Pastikan kamu udah login akun Shopee, ya.
- Klik menu Pulsa, Tagihan, & Tiket. Lalu klik ikon Pulsa.
- Input nomor handphone tujuan.
- Pilih nominal pulsa, kemudian klik Beli Sekarang.
- Cek rincian transaksi pada menu Checkout.
- Pilih metode pembayaran, lalu klik Bayar Sekarang.
- Pulsa akan masuk ke nomormu dalam waktu maksimum 90 menit setelah pembayaran diverifikasi.
Gimana, mudah kan? Beli pulsa di Shopee jadi lebih gampang, baik dari aplikasi maupun website.
Tapi, tunggu dulu! Ada cara lain yang sama praktisnya. Kamu bisa beli pulsa dari berbagai operator, sat set dan tanpa ribet!
Cara Beli Pulsa di Aplikasi GoPay
Gak hanya untuk belanja harian, GoPay juga memudahkanmu dalam mengisi pulsa dan membuat segala transaksi jadi lebih simpel dan efisien. Yuk, ikuti langkahnya!
- Buka aplikasi GoPay.
- Klik Lihat Semua pada menu Pembayaran.
- Klik ikon Pulsa pada bagian Isi Ulang.
- Input nomor handphone dan pilih nominal pulsa yang diinginkan.
- Cek rincian pembayaran apakah udah tepat, lalu klik Bayar.
- Transaksi berhasil! Pulsa udah masuk dan siap kamu gunakan!
Dengan aplikasi GoPay, kamu bisa menghemat waktu berharga! Sistemnya yang praktis dan tanpa ribet, GoPay pas banget untuk kamu yang selalu ingin serba cepat!
BACA JUGA: Top Up ShopeePay dengan Mudah Pakai Aplikasi GoPay
Isi pulsa pakai GoPay itu simpel dan efisien, tinggal klik, bayar, dan selesai! Nikmati promo pulsa seperti cashback atau diskon sesuai periode yang berlaku!
Jadi, tunggu apalagi? Segera download aplikasi GoPay dan beli pulsa dengan harga yang ramah di kantong!