Perjalanan Jakarta-Bandung sekarang makin ngebut! Dengan Whoosh, kamu bisa sampai tujuan cuma sekitar 45 menit. Gak perlu macet-macetan, cukup duduk manis di kereta cepat pertama di Indonesia yang nyaman dan canggih ini.
Biar makin praktis, pastikan kamu wajib banget tau cara pesan tiketnya! Ada pilihan offline dan online yang super gampang, tinggal pilih mana yang paling cocok buat kamu. Yuk, cek cara pesan tiket Whoosh lengkap di sini!
BACA JUGA: MRT Jakarta Hadirkan Pembayaran Tiket Menggunakan GoPay di MRT Jakarta
1. Cara Pesan Tiket Whoosh melalui Loket
Cara pesan tiket Whoosh pertama yang bisa kamu ikuti adalah di loket stasiun langsung. Simak caranya:
- Datang ke loket pemesanan tiket terdekat.
- Informasikan rute dan jadwal Whoosh yang diinginkan.
- Isi data yang dibutuhkan biar tiketnya siap, dari nama sampai nomor telepon.
- Pilih metode pembayaran dengan QRIS dan kamu tinggal scan QR pakai fitur Bayar di aplikasi GoPay.
- Masukkan PIN GoPay dan berhasil! Langsung dapet kartu fisik buat naik Whoosh, deh~
2. Cara Pesan Tiket Whoosh melalui Ticket Vending Machine
Selain di loket, kamu juga bisa pakai cara pesan tiket Whoosh dengan ticket vending machine biar gak perlu ribet antre lagi! Cek berikut ini:
- Kunjungi stasiun terdekat buat pesan tiket Whoosh.
- Cari ticket vending machine yang siap melayani 24/7.
- Pilih menu Pemesanan dan tentukan rute serta jadwal sesuai kebutuhan kamu.
- Ikuti instruksi buat isi data dengan benar, biar gak salah informasi.
- Pilih Bayar pakai QRIS, tinggal scan aja pakai aplikasi GoPay dan transaksi beres dalam hitungan detik.
- Tadaa~ Tiket fisik langsung keluar setelah pembayaran sukses.
3. Cara Pesan Tiket Whoosh melalui Website KCIC
Nah, kalau kamu kaum rebahan yang mager keluar rumah cuma buat beli tiket. Tenang aja! Kamu bisa cobain cara pesan tiket Whoosh lewat website KCIC. Ini dia caranya:
- Buka Website KCIC di ticket.kcic.co.id buat mulai pesan tiket Whoosh.
- Pilih rute, tanggal, dan jam keberangkatan yang pas buat perjalanan kamu.
- Isi data diri sesuai KTP atau identitas lainnya biar tiketnya valid.
- Lalu, cari tempat duduk yang sesuai keinginan.
- Tentukan metode pembayaran QRIS dan scan kode QR-nya pakai fitur di aplikasi GoPay.
- Berhasil! E-ticket langsung dikirim ke email kamu dan siap dipakai!
4. Cara Pesan Tiket Whoosh melalui Aplikasi Access by KAI
Kamu juga bisa banget pakai cara pesan tiket Whoosh via aplikasi khusus yang disediakan. Salah satunya adalah Access by KAI:
- Buka aplikasi Access by KAI di smartphone.
- Di halaman utama, langsung pilih menu KCIC buat pesan tiket Whoosh.
- Masukkan stasiun asal dan tujuan dan pilih tanggal keberangkatan.
- Klik Tambah Penumpang buat isi data, lalu lengkapi informasi dari nama sampai kontak.
- Kalau udah oke, langsung tap Bayar buat lanjut ke pembayaran.
- Pilih metode pembayaran pakai QRIS dan tinggal scan aja deh pakai fitur aplikasi GoPay.
- Selesaikan pembayaran dan tiket Whoosh siap melesat bareng kamu!
5. Cara Pesan Tiket Whoosh melalui Aplikasi Whoosh
Cara pesan tiket Whoosh satu ini juga gak kalah sat set dan aman karena langsung dari aplikasi resminya. Gini cara pesannya:
- Buka aplikasi Whoosh dan login dengan akunmu.
- Di halaman utama, kamu bisa langsung tentukan rute dan jadwal keberangkatan sesuai keinginan.
- Lalu, pilih tempat duduk yang paling nyaman dan sesuai keinginan kamu.
- Kalau udah, bayar tiketnya pakai metode yang tersedia, seperti QRIS. Nantinya kamu bisa langsung scan kode QR yang muncul pakai aplikasi GoPay.
- Yay! Kamu akan dapat QR Code buat boarding langsung tanpa harus cetak tiket lagi!
Oh iya, biar pesan tiket Whoosh tetap lancar , wajib banget pastiin saldo kamu mencukupi, ya. Jadi, tinggal klik, bayar, dan beres deh~
Cara Top Up Saldo GoPay
No worries juga kalau gak cukup karena top up saldo GoPay gampang banget. Ikuti langkah-langkahnya di bawah ini!
- Buka aplikasi GoPay.
- Di halaman utama, klik ikon + dengan tulisan top up pada dashboard saldo.
- Pilih metode Virtual Account dan klik bank yang kamu gunakan.
- Masukkan jumlah saldo yang ingin diisi, lalu tap Review transfer.
- Kamu bisa Salin nomor Virtual Account yang muncul dan langsung buka aplikasi mobile banking dari bank pilihanmu.
- Masuk ke menu Virtual Account dan input nomor yang disalin tadi.
- Tinggal masukkan PIN bank dan yay! Saldo GoPay kamu berhasil ditambahkan!
BACA JUGA: Healing di Kota Kembang, Ini 7 Rekomendasi Wisata Bandung yang Lagi Viral
GoPay bikin segala urusan pembayaran jadi lebih praktis! Dari transfer, top up game, bayar tagihan, sampai pesan tiket transportasi, semua bisa dilakukan dalam satu aplikasi. Tinggal klik, transaksi beres tanpa ribet.
Saatnya menikmati perjalanan cepat dengan Whoosh. Tiket bisa dipesan dengan mudah dengan 5 cara di atas, apalagi kalau bayarnya pakai GoPay. Yuk, langsung pesan sekarang dan bayar pakai GoPay!