Film action emang gak pernah salah kalau jadi pilihan buat nonton di bioskop. Genre ini menawarkan ketegangan dan keseruan yang gak ada habisnya.
Dari aksi superhero, pertarungan seni bela diri yang memukau, hingga adrenalin yang bikin jantung berdebar, genre ini punya segalanya untuk memanjakan penonton.
Buat kamu yang suka dengan ledakan, aksi heroik, dan cerita yang menegangkan, yuk simak daftar film action terbaru di bioskop yang siap memacu adrenalinmu!
BACA JUGA: Film Avengers, Urutan Film Marvel Buat Penggemar Baru
1. Deadpool & Wolverine
Deadpool & Wolverine (Source: Deadpool & Wolverine/imdb.com)
- Tahun Rilis: 2024
- Durasi: 128 menit
- Production: Marvel Studios
- Actor/Actress: Ryan Renolds, Hugh Jackman, Emma Corin
Film action terbaru ini wajib banget kamu tonton kalau kamu suka Marvel. Deadpool kembali dengan gaya khasnya yang penuh humor dan aksi. Setelah meninggalkan kehidupan yang penuh bahaya, Deadpool, menikmati momen damai dengan teman-temannya.
Namun, kedamaian itu tak bertahan lama ketika agen TVA (Time Variance Authority) datang secara tiba-tiba, mengajak Deadpool dalam sebuah misi besar.
Dalam misi ini, Deadpool bertemu dengan Mr. Paradox, yang menugaskannya memperbaiki lini masa yang kacau, dan plot twist-nya ia harus bekerja sama dengan Wolverine yang berkarakter dingin dan serius.
Film ini gak cuma punya perpaduan aksi intens tapi juga humor yang menciptakan pengalaman menonton kamu makin seru!
2. Borderlands
Borderlands(Source: Borderlands/imdb.com)
- Tahun Rilis: 2024
- Durasi: 102 menit
- Production: Lionsgate
- Actor/Actress: Cate Blanchett, Kevin Hart, Edgar Ramirez
Game RPG dijadikan film? Coba nonton film action terbaru satu ini! Film ini mengikuti petualangan Lilith, seorang pemburu hadiah dengan masa lalu misterius, yang terpaksa kembali ke planet Pandora yang kacau.
Ia memiliki misi untuk menemukan putri Atlas, pemimpin kejam yang menguasai wilayah tersebut.
Lilith bergabung dengan sekelompok karakter unik, termasuk seorang tentara bayaran berpengalaman, remaja yang suka ledakan, seorang ilmuwan, dan robot cerewet dengan selera humor tinggi.
Film ini akan bikin kamu terpukau dengan latar tempat yang dipakai karena mirip banget sama yang ada di game. Film ini akan tayang di tanggal 9 Agustus, jadi jangan sampai kelewatan!
3. Escape
Escape (Source: Escape/imdb.com)
- Tahun Rilis: 2024
- Durasi: 94 menit
- Production: The Lamp Studio
- Actor/Actress: Lee Je Hoon, Koo Kyo Hwan, Hong Xa Bin
Siapa di sini yang suka nonton drakor? Pasti gak mau terlewat film action terbaru dari Korea Selatan. Film Escape bercerita tentang seorang tentara Korea Utara yang bercita-cita untuk memulai hidup baru di Korea Selatan. Namun, impiannya ini tak mudah dicapai karena ia harus melewati Zona Demiliterisasi Korea (DMZ) yang penuh bahaya.
Perjalanannya dipenuhi dengan rintangan, terutama ketika ia dikejar oleh seorang petugas yang membuat pelariannya semakin menegangkan. Di tengah kejar-kejaran yang mendebarkan, terbongkar pula kisah-kisah tersembunyi dan dalang di balik semua kejadian dalam hidupnya. Akankah ia berhasil pergi dan memulai hidup baru di Korea Selatan? Wajib ditonton, deh!
4. Twilight Of The Warriors: Walled In
Twilight Of The Warriors: Walled In (Source: Twilight Of The Warriors: Walled In/imdb.com)
- Tahun Rilis: 2024
- Durasi: 126 menit
- Production: Media Asia Films
- Actor/Actress: Raymond Lam, Sammo Kam Bo Hung, Richie Jen
Film action terbaru ini menarik dan keren banget! Bercerita tentang seorang pengungsi bermasalah, mencoba mendapatkan identitas palsu dengan mengikuti tarung bebas. Sayangnya, pertarungan tersebut tidak berjalan sesuai rencana, dan ia justru mencuri tas berisi obat terlarang dari bos kriminal terkenal. Ia langsung melarikan diri dan bersembunyi di daerah terasing, Kowloon Walled City.
Di tengah kekacauan tersebut, ia justru menemukan kehidupan baru yang lebih baik. Ia memiliki teman serta menjadi anak buah pemimpin yang menjaga Kowloon Walled City. Bersama-sama, mereka bersiap menghadapi ancaman yang datang untuk membalas dendam. Dijamin film ini bakal penuh adegan action yang bikin kamu terpukau.
5. A Legend
A Legend (Source: A Legend/imdb.com)
- Tahun Rilis: 2024
- Durasi: 129 menit
- Production: Bona Film Group
- Actor/Actress: Jackie Chan, Bextiyar Gülnezer, Yixing Zhang
Aktor andalan film action terbaru kembali lagi! Di mulai dari sebuah mimpi, Profesor Fang dan timnya menemukan diri mereka terjebak dalam petualangan lintas dimensi. Sebuah liontin giok menjadi kunci untuk mengungkap rahasia di balik mimpi-mimpi mereka yang terasa begitu nyata.
Dalam perjalanan berbahaya menuju Kuil Gletser, mereka harus berhadapan dengan kekuatan alam yang dahsyat dan makhluk-makhluk mistis yang menjaga artefak kuno. Bisakah mereka kembali ke dunia nyata atau justru terjebak selamanya dalam dimensi misterius? Yuk, segera nonton di bioskop favoritmu!
BACA JUGA: Rekomendasi Film Netflix Juli 2024, Ada Berbagai Genre
Itulah beberapa film action terbaru yang sedang tayang dan juga akan segera hadir di bioskop. Kalau kamu mau nonton rekomendasi film di atas, bisa banget beli tiket online pakai TIX ID. Ditambah lagi, sekarang TIX ID bisa pakai beberapa metode pembayaran termasuk GoPay.
Dengan GoPay, kamu bisa beli tiket TIX ID dengan lebih untung. Ada Promo Cinema yang bisa kasih kamu cashback GoPay Coins sesuai dengan periode yang berlangsung, lho! Kapan lagi mau nonton malah jadi untung dua kali lipat? Yuk, nonton film action terbaru di bioskop dan beli tiketnya di TIX ID sekarang!