Di era digital ini, kamu pasti sudah sering bertransaksi non-tunai di berbagai merchant menggunakan QRIS, bukan? QRIS sendiri adalah singkatan dari Quick Response Code Indonesian Standard yang merupakan sebuah inovasi unuk mempermudah berbagai jenis transaksi digital, di mana layanan ini juga didukung oleh GoPay Indonesia.
Menariknya lagi, kamu bisa mendapatkan promo QRIS dari GoPay yang gak abis-abis, lho. Bayar QRIS? Ya GoPay karena lebih mudah, praktis, dan hemat (sesuai ketersediaan promo). Yuk, cek selengkapnya tentang QRIS GoPay di bawah ini!
- Alasan Memilih GoPay untuk Transaksi via QRIS
- Cara Membayar via QRIS Menggunakan GoPay
- Promo Cashback QRIS GoPay
Alasan Memilih GoPay untuk Transaksi via QRIS
Fleksibel
- GoPay Bisa bayar semua QRIS termasuk:
- QRIS BCA, Mandiri, OVO, ShopeePay, dan lain-lain.
- QRIS barcode di minimart seperti di Alfamart, Indomaret, Lawson, dan sejenisnya.
- Selain pembayaran QRIS, tidak seperti yang lain, pakai GoPay juga akan memudahkan pembayaran di berbagai macam merchant lainnya seperti:
- Pembayaran parkir.
- Pembayaran online di berbagai aplikasi dan website.
- Pembayaran e-commerce, ride-hailing dan food delivery.
Gampang
- Untuk pembayaran QRIS, GoPay terbukti merupakan yang tercepat dibanding aplikasi bank dan e-wallet lainya (berdasarkan internal data) karena:
- Penggunaan biometric untuk verifikasi.
- Verifikasi 1x pembayaran memastikan keamanan transaksi tertinggi dibandingkan verifikasi ketika masuk aplikasi.
- Pengembangan fitur Widget di Android dan iOS untuk satu klik menuju QR scanner.
Untung Terus
- Dengan QRIS Unlimited, kamu berkesempatan mendapatkan GoPay Coins hingga 500 di setiap transaksi QRIS tanpa pembayaran minimum.
- Kamu juga bisa mendapatkan GoPay Coins bahkan untuk QRIS yang dikeluarkan oleh institusi selain GoPay (seperti BCA, Mandiri, OVO, ShopeePay, dan sejenisnya).
Cara Membayar via QRIS Menggunakan GoPay
Buat kamu yang belum tau cara scan pakai QRIS GoPay, ikuti langkah-langkah di bawah ini!
- Beri tau petugas kasir bahwa kamu akan membayar menggunakan GoPay.
- Buka aplikasi Gojek dan klik Scan.
- Lakukan scan QRIS pada kode QRIS yang ada di dekat kasir atau di struk QRIS yang diberikan oleh petugas kasir.
- Pastikan jumlah pembayaran sudah sesuai.
- Pilih Bayar untuk menyelesaikan pembayaran.
- Yeay! Transaksi kamu berhasil.
Promo Cashback QRIS GoPay
Promo QRIS GoPay 30 Hari: Harga Rp1 dapat cashback s.d. 500 GoPay Coins di setiap transaksi QRIS.
Syarat dan Ketentuan
- Cashback ini berlaku untuk semua kode QRIS termasuk yang dikeluarkan oleh institusi selain GoPay (seperti BCA, Mandiri, OVO, ShopeePay, dan sejenisnya).
- Merchant yang menerima QRIS mulai dari Alfamart, Indomaret, McDonalds, dan jutaan tempat lainnya.
Scan QRIS pakai GoPay ternyata banyak untungnya, 'kan. Tapi sebelum bayar, pastikan kamu udah instal aplikasi Gojek dan isi saldo GoPay, ya. Udah tau kan cara isi saldo GoPay? Gampang banget dan bisa dari mana aja, lho! Liat cara isi saldo GoPay di sini. Jangan lupa pastikan PIN kamu sudah terpasang, ya. Lihat caranya di sini.
Jika kamu punya pertanyaan atau butuh informasi lainnya, kamu bisa menuju ke Halaman Bantuan atau hubungi customerservice@gopay.co.id.