Bagi pecinta kuliner, wajib banget nih hukumnya buat nyobain menu Janji Jiwa! Kedai kopi kekinian yang satu ini gak usah diraguin lagi popularitasnya. Selain karena menu yang beragam, cita rasa yang ditawarkan juga auto bikin Janji Jiwa jadi pilihan tepat buat ngopi santai di tengah kesibukan!
Janji Jiwa punya banyak menu yang menggoda, mulai dari minuman kopi sampai makanan ringan seperti Jiwa Toast. Eits, bagi yang gak suka kopi tenang aja karena Janji Jiwa juga punya varian non-kopi yang gak kalah segar! Kabar baiknya lagi, kamu bisa pesen Janji Jiwa via online! Yuk, intip dulu menu best seller-nya.
BACA JUGA: Wajib Coba! 5 Menu HokBen Andalan yang Bikin Ketagihan
Varian Menu Janji Jiwa yang Menggoda
Kopi Janji Jiwa terkenal dengan aromanya yang harum dan rasanya yang khas. Pilihan kopi nya pun beragam, mulai dari kopi susu klasik hingga kopi kekinian. Bagi yang kurang menyukai kopi, jangan khawatir! Kamu bisa memesan menu Janji Jiwa non-kopi lho, juga mencicipi toast-nya yang super enak!
Nah biar gak bingung mau pesen apa, kamu bisa mulai dari mencoba dulu menu Janji Jiwa yang banyak jadi favorit.
1. Es Kopi Pokat
Es Kopi Pokat (Source: pergikuliner.com)
Es Kopi Pokat-nya Janji Jiwa menghadirkan perpaduan rasa kopi, alpukat, dan susu yang creamy dan gurih. Rasanya yang manis, segar, dan sedikit pahit dari kopi berpadu sempurna dengan tekstur alpukat yang lembut juga creamy. Dijamin mata bakal seger lagi kalau kamu nyoba menu Janji Jiwa yang satu ini!
2. Soy Coffee Latte
Soy Coffee Latte (Source: blibli.com)
Soy Coffee Latte adalah menu Janji Jiwa yang dibuat dengan susu kedelai, jadi cocok dan pas buat kamu yang menjunjung tinggi hidup sehat atau lagi diet sederhana. Selain itu, susu kedelai juga kaya akan protein dan vitamin yang baik untuk kesehatan, lho!
3. Es Kopi Susu
Es Kopi Susu (Source: blibli.com)
Kalau soal rasa, ini dia Es Kopi Susu yang berbeda dengan jajaran menu Janji Jiwa lainnya. Bukan cuma manisnya susu, tapi ada sensasi pahit kopi yang seimbang. Bikin setiap tegukan jadi istimewa dan bikin nagih terus!
4. Beef Truffle Mayo
Beef Truffle Mayo (Source: pergikuliner.com)
Janji Jiwa terkenal dengan kreasi menu yang inovatif, dan Beef Truffle Mayo jadi salah satu contohnya. Perpaduan sempurna dari daging sapinya yang juicy dengan tambahan saos truffle, menu ini kabarnya adalah merupakan hasil kolaborasi antara Janji Jiwa bersama dengan Chef William Gozali aka Willgoz. Pasti bakal puas kalau coba menu Janji Jiwa ini!
Jadi, menu apa nih yang paling menarik perhatian kamu? Mau yang kopi, non-kopi, atau pesen toastnya, dijamin enak semua! Udah gitu, beli menu Janji Jiwa bisa online lewat resmi Janji Jiwa dan bayar pakai GoPay. Praktis, cepat, dan pastinya hemat waktu!
Pesan Janji Jiwa via Online & Bayar Pakai GoPay!
Bayar Janji Jiwa dengan GoPay itu super praktis dan simple, bikin pembayaran kamu langsung selesai dalam hitungan detik! Apalagi GoPay menjamin keamanan transaksi kamu dengan sistem keamanan terdepan! Nah, terus gimana caranya pesen menu Janji Jiwa lewat aplikasi Jiwa+ dan bayar pakai GoPay, ya? Simak berikut ini:
- Masuk ke akun kamu di aplikasi Jiwa+.
- Pergi ke Menu dan pilih varian menu kopi atau toast yang diinginkan.
- Klik Tambah ke Keranjang dan klik Lihat Pesanan.
- Pilih pembayaran menggunakan GoPay, lalu klik Konfirmasi.
- Cek kembali transaksi kamu kemudian klik Bayar.
- Selesaikan proses pembayaran dan pemesanan pun berhasil!
Sebelum melakukan pembayaran, pastikan saldo GoPay kamu sudah mencukupi ya untuk menghindari pembatalan pesanan. Kalau saldo kurang, cukup top up langsung melalui aplikasi GoPay aja.
BACA JUGA: 5 Jajanan Lawson Viral Ini Wajib Banget Kamu Coba!
Jangan lupa jadikan pengalaman pembayaran semudah dan senyaman menikmati menu Janji Jiwa. Dengan bayar pakai GoPay, transaksi apapun jadi lebih praktis, cepat, dan menyenangkan!
Jika kamu punya pertanyaan atau butuh informasi lainnya, kamu bisa menuju ke Halaman Bantuan atau hubungi customerservice@gopay.co.id.