Drakor thriller selalu berhasil menarik perhatian dengan alur cerita yang menegangkan, plot twist yang gak terduga, dan karakter-karakter yang punya cerita sendiri.
Genre ini gak pernah gagal bikin penonton terus penasaran dan ketagihan. Bagi kamu yang suka cerita penuh kejutan dan ketegangan, berikut 7 rekomendasi drakor thriller terbaik ini wajib banget masuk daftar tontonan!
BACA JUGA: Ngeri-Ngeri Sedap! 5 Film Psikopat di Netflix yang Bikin Bulu Kuduk Berdiri
1. A Killer Paradox (2024)
A Killer Paradox (Source: imdb.com/A Killer Paradox)
- Tahun Rilis: 2024
- Durasi: 45 menit per episode
- Production: Showbox Let’s Film
- Actor/Actress: Choi Woo sik, Son Suk Ku, Lee Hee Jon
- Rating: 7.1/10
Drakor thriller pertama ini bikin dijamin bikin deg-degan! Bercerita tentang mahasiswa biasa yang tiba-tiba terjebak dalam situasi mencekam setelah membunuh seorang pembunuh bayaran.
Tanpa sengaja, ia menyadari bahwa dirinya memiliki naluri bertahan hidup yang mematikan. Ketegangan semakin meningkat saat seorang detektif mulai menyelidiki kasus ini. Dijamin bikin greget karena saling kejar-kejaran satu sama lain!
2. Gyeongseong Creature (2023)
Gyeongseong Creature (Source: imdb.com/Gyeongseong Creature)
- Tahun Rilis: 2023
- Durasi: 40-70 menit per episode
- Production: Story & Pictures Media
- Actor/Actress: Park Seo Joon, Han So Hee, Kim Hae Sook
- Rating: 7.3/10
Siap-siap kembali ke masa lalu dengan drakor thriller ini! Berlatar belakang tahun 1945, akan membawa kamu ke Gyeongseong di masa pendudukan Jepang.
Mengisahkan seorang pria yang terlibat dalam pencarian perempuan untuk menemukan ibunya, tapi yang ditemukan malah rumah sakit militer penuh rahasia gelap. Kira-kira ada apa di rumah sakit tersebut? Jangan lewatkan drakor satu ini biar tau jawabannya!
3. Through The Darkness (2022)
Through The Darkness (Source: imdb.com/Through The Darkness)
- Tahun Rilis: 2022
- Durasi: 70 menit
- Production: Studio S
- Actor/Actress: Kim Nam Gil, Jin Seon Kyu, Ryeoun
- Rating: 8.0/10
Nyari drakor thriller lengkap yang menceritakan pembunuhan asli di Korea? Through The Darkness jawabannya! Mengisahkan tentang profiler kriminal yang berusaha membaca pikiran pembunuh berantai.
Berlatar akhir 1990-an, drama ini dimulai dengan kasus pembunuhan berantai oleh sosok misterius Red Hat yang sulit dipahami. Kalau kamu suka drama yang based on true story ini wajib masuk list!
4. Somebody (2022)
Somebody (Source: imdb.com/Somebody)
- Tahun Rilis: 2022
- Durasi: 48 menit per episode
- Production: Beyond J
- Actor/Actress: Kang Hae Lim, Kim Young Kwang, Kim Su Yeon
- Rating: 6.0/10
Hati-hati saat bermain aplikasi kencan kalau gak mau berakhir seperti drakor thriller satu ini! Mengisahkan seorang programmer jenius yang menciptakan aplikasi kencan yang justru terlibat dalam kasus pelecehan seksual dan pembunuhan.
Programmer tersebut bertemu dengan seorang desainer interior yang ternyata adalah psikopat. Kedua karakter ini punya ketertarikan yang aneh, saling merasa terhubung dalam kegelapan mereka.
5. My Name (2021)
My Name (Source: imdb.com/My Name)
- Tahun Rilis: 2021
- Durasi: 50 menit per episode
- Production: Studio Santa Claus Entertainment
- Actor/Actress: Han So Hee, Park Hee Son, Kim Sang Ho
- Rating: 7.8/10
Siapa yang gak suka drakor thriller yang juga penuh aksi? My Name bakal bikin kamu masuk ke dalam cerita tentang gadis 17 tahun yang siap melakukan apa saja demi balas dendam atas kematian ayahnya.
Bahkan, ia rela bergabung dengan geng narkoba dan menyusup ke kepolisian untuk mengungkap kebenaran yang gelap. Ketegangan semakin seru saat dia harus bekerja sama dengan seorang detektif. Pokoknya drama ini seru dan gak bakal nyesel nontonnya!
6. Tell Me What You Saw (2020)
Tell Me What You Saw (Source: imdb.com/Tell Me What You Saw)
- Tahun Rilis: 2020
- Durasi: 60 menit per episode
- Production: Studio Dragon
- Actor/Actress: Jang Hyuk, Choi Soo Young, Jin Seo Yun
- Rating: 7.6/10
Ini nih drakor thriller yang mengangkat sebuah kemampuan yang luar biasa. Mengisahkan seorang profiler kriminal handal, harus bekerja sama dengan anggota kepolisian yang punya kemampuan luar biasa untuk mengingat setiap detail yang dia lihat.
Secara bersama, mencoba mengungkap pembunuhan berantai yang ternyata terkait dengan masa lalu anggota tersebut.
7. Sweet Home (2020)
Sweet Home (Source: imdb.com/Sweet Home)
- Tahun Rilis: 2020
- Durasi: 52 menit
- Production: Studio Dragon
- Actor/Actress: Song Kang, Lee Jin Wook, Lee Si Young
- Rating: 7.2/10
Sweet Home adalah drakor thriller yang bakal bikin kamu deg-degan sepanjang episode! Diadaptasi dari Webtoon populer, drama ini mengisahkan perjuangan para penghuni apartemen bertahan hidup saat wabah monster menyerang.
Setiap sudut cerita penuh ketegangan, misteri, dan aksi seru. Siap-siap terpaku dengan alur yang sulit ditebak!
BACA JUGA: Cara Langganan Streaming Pakai GoPay, Mudah dan Praktis
Itu dia 7 rekomendasi drakor thriller terbaik yang bisa kamu tonton. Nah, buat kamu yang pengen nonton drakor thriller terbaik di atas, semuanya bisa kamu temui di Netflix! Apalagi, kamu bisa langganan Netflix pakai aplikasi GoPay biar lebih sat set dan praktis.
Yuk, langsung aja daftar dan jangan sampai ketinggalan serunya alur cerita dan plot twist yang ada!