Kabar gembira untuk kamu yang mau transfer GoPay ke e-wallet lain. Selain bisa kirim saldo GoPay ke sesama pengguna Gojek dan GoPay, sekarang kamu udah bisa transfer GoPay ke OVO, lho.
Dengan memanfaatkan fitur dari aplikasi GoPay ini, kamu jadi lebih bebas deh transfer-transferan saldo GoPay ke e-wallet lain seperti OVO tanpa harus mengurangi saldo di rekeningmu. Cek cara transfer GoPay ke OVO di bawah ini, yuk!
Saldo GoPay Rp10.000 menantimu!
Yuk download aplikasi GoPay baru buat dapetin saldo GoPay Rp10.000 dan beragam promo lainnya. Baca Syarat dan Ketentuan lengkapnya di sini.
BACA JUGA: Cara Bayar Pakai GoPay Coins
- Buka aplikasi GoPay dan klik menu Transfer di halaman Beranda.
- Pilih E-wallet yang ada di bagian Transfer ke orang lain.
- Pilih OVO di halaman Transfer e-wallet.
- Pilih Transfer ke orang baru untuk pertama kali atau ketikkan nama di bagian pencarian.
- Masukkan nomor HP pengguna yang ingin dikirimkan saldo GoPay ke OVO. Klik Verifikasi untuk melanjutkan.
- Pastikan nomor HP sudah benar dan klik tombol Percaya, lanjut untuk mengirimkan saldo.
- Nominal minimum adalah Rp20.000 + biaya admin Rp1.000. Klik Transfer untuk melanjutkan.
- Kamu akan mendapatkan Rincian transaksi sebagai bukti pengiriman telah berhasil.
Itulah cara transfer GoPay ke OVO yang wajib kamu ketahui. Gimana, mudah sekali, bukan? Kamu pun bisa berbagi saldo GoPay ke keluarga, sahabat, atau teman yang memerlukan dengan lebih praktis dan cepat meski menggunakan e-wallet yang berbeda sekalipun. Jangan lupa, pastiin kamu udah punya saldo GoPay yang cukup untuk transfer GoPay ke OVO, ya.
BACA JUGA: Cara Beli Voucher di Aplikasi GoPay
Udah tau kan kalau ada yang baru dari GoPay? Aplikasi GoPay kini hadir buatmu! Baca selengkapnya tentang apa itu aplikasi GoPay dan bedanya aplikasi GoPay dengan GoPay di aplikasi Gojek di sini.
Unduh aplikasi GoPay sekarang biar kamu bisa transfer pakai GoPay ke mana aja dan langsung masuk serta bayar apa aja pakai GoPay mulai mulai dari QRIS, beli pulsa, token listrik, voucher game, dan bayar tagihan.
Ada pinjaman tunai & cicilan dari GoPay serta pengeluaran tercatat otomatis di Laporan pengeluaran. Nikmati beragam penawaran & cashback menarik di promo GoPay dan semua transaksi pasti aman dengan GoPay Aman.
Baca juga lebih lanjut tentang cara top up GoPay, cara transfer ke sesama GoPay, dan cara transfer GoPay ke bank biar kamu makin gampang bayar-bayar dan transfer di aplikasi GoPay.
Jika kamu punya pertanyaan atau butuh informasi lainnya, kamu bisa menuju ke Halaman Bantuan atau hubungi customerservice@gopay.co.id.